RSS
Facebook
Twitter

Tuesday, August 6, 2013

Resep Nasi Goreng Enak

Resep nasi goreng enak yang akan saya share kali ini tentunya enak menurut selera saya dan keluarga. Tentunya masing-masing orang memiliki standar sendiri dan pastinya akan membedakan masing-masing resep nasi goreng enak milik sendiri.

Saya dan keluarga sangat menyukai daging sapi dibanding daging ayam, jadi kali ini resep nasi goreng enak akan menggunakan buntut sapi yang kebetulan ada sisa kemarin waktu memasak sop buntut sapi.


Bahan-bahan :
3 piring nasi pera
buntut sapi goreng iris dadu secukupnya
kecap asin
bawang goreng
2 butir telur kocok lepas
margarin atau minyak sayur untuk menumis

Bumbu halus :
3 siung bawang putih
6 siung bawang merah
5 cabe keriting
2 cabe rawit
kemiri
1 sdt terasi matang (ny siok)
1 sdt garam
1 sdt gula pasir

Berikut cara membuat nasi goreng enak :
* Tumis bumbu halus hingga harum, sisihkan sambil buat orak arik telur
* Masukkan irisan buntut dan nasi aduk-aduk
* Beri kecap asin dan aduk-aduk sampai rata, taburi bawang goreng, aduk lagi, sajikan panas


Silahkan mencoba resep nasi goreng enak ala keluarga saya :)

note : gambar bukan milik saya, mengambil dari google :)

0 comments:

Post a Comment